Friday, October 31, 2008

DR. L O V E

Woo.. Hoo..

Setelah berbulan-bulan gak posting, ada adrenalin tersendiri ketika gue memutuskan mau posting lagi. Gw mau nyadur artikel aja sih, dari Dr. LOVE. Seorang doctor bidang ilmu sosial yang mengkhususkan diri pada arti kata “cinta”.

Ayayayay..

TIPS Dr. LOVE TENTANG CINTA

1. LOVE and RESPECT come together
Yup, kedua kata tersebut saling melengkapi satu per satu. Seharusnya nggak boleh dipisah-pisah. Bagaimana bisa anda mengatakan bahwa anda mencintai seseorang tanpa menghargai dirinya sebagai pasangan anda?! Tapi itulah kenyataannya. Banyak orang mengatakan bahwa kejujuran harus ada pada tempatnya.

“Tidak berbohong, cuman nggak ngomong aja. Supaya hubungan kami baik-baik saja. Toh, gue nggak ngelakuin apa-apa yang bias nyakitin pacar gue”

Ring a bell!

Pemikiran yang aneh, lalu kenapa mereka tidak berani berterus terang?

Honey, I love you. So, I lied. (What the hell!)

2. Never believe in “up to you!”
Jangan percaya ketika pasangan anda mengatakan “terserah”. Karena ini dapat berarti “DAMN IT! I DON’T CARE!”. Anda mestinya bertanya-tanya kenapa pasangan anda tidak pernah melarang anda. Apakah dia masih perduli dengan apa yang Anda lakukan? Anda pun harus mengoreksi diri, apakah ia mengatakan itu artinya “kalo bisa jangan, tapi karena aku sayang sama kamu, ya udah lah”.

Honey, I don’t like you to do that. But if it is necessary, up to you (Damn it! I don’t care!)

3. Don’t live me, because I LOVE YOU so much and I cannot imagine my life WITHOUT you
Ini juga jangan terlalu dipercaya. Biasanya, ini adalah senjata untuk membutakan mata anda. Anda akan memiliki keyakinan yang tinggi bahwa pasangan anda tidak akan meninggalkan anda karena ia sangat mencintai anda. Tapi kenyataannya, ia sedang menunggu waktu yang tepat untuk menyakiti anda. Dan tanpa sadar, anda sedang dikunyah pelan-pelan.

Honey, never lived me please (so I can hurt you more and more and more!)


4. I do this to make you understand
Kalau pasangan anda tiba-tiba “melenceng” dan ia mengatakan bahwa ini ia lakukan untuk “menyentil” kesadaran anda, tersenyumlah. Karena ini adalah lelucon terlucu yang pernah anda dengar.

Rasa sakit yang hadir ketika pasangan anda dengan sengaja melakukan hal-hal yang Anda tidak suka adalah bukan rasa takut kehilangan. Bukan juga perasaan takut dipandang rendah oleh orang yang diselingkuhi oleh pasangan Anda.

Tapi yang paling menakutkan adalah rasa bahwa anda memilih orang yang salah. Anda telah membuang waktu anda yang sangat berharga untuk orang yang salah. Itu lah yang membuat anda sedih berkepanjangan dan menyesali diri.

Honey, I do this to make you understand (that I am a bitch ?!)


Kayaknya gue mulai nge-fans sama nih doctor. You will see him on my novel.

No comments: